Burung Beo
Ada seorang bapak penggemar (B) burung beo datang ke salah satu tempat penjual (J) burung ingin membeli burung beo. Lalu B melihat burung beo berwarna putih, lalu bertanya B : Berapa harga burung beo putih ini ? J : 10 juta rupiah. B : Kenapa mahal ? J : Karena burung beo ini bisa bicara yang baik-baik saja. B : Oh begitu. Lalu B melihat ke sebelah burung beo putih tersebut, ada burung beo berwarna
abu-abu yang lebih jelek, lalu bertanya B : Kalau yang ini berapa ? J : 20 juta rupiah. B : kok lebih mahal ? J : Selain bisa bicara yang baik-baik aja, burung ini bisa menari. B : Oh begitu. Kemudian tampak oleh B burung beo lain yang paling jelek, lalu bertanya B : Kalau yang ini pasti lebih murah. Berapa ? J : Kalau yang ini sih 50 juta rupiah. B : Hah ...., kenapa paling mahal ?
J : Soalnya kedua burung tadi, memanggil beo ini BOSS.
Post a Comment